MELESTARIKAN SILAT DARI KAMPUNG JAMPANG

Yulius Satria Wijaya

Pagi hari yang cerah ratusan anak dan remaja memenuhi kampung yang dikenal warga sekitar sebagai Kampung Jampang, Parung, Kabupaten Bogor, mereka memperagakan gerakan demi gerakan silat berbagai aliran dan diiringi alunan musik tradisional kendang pencak yang mengingatkan kembali kepada suasana tempo dulu di jaman Legenda silat Betawi ‘Si Jampang’.

Hari itu bertepatan dengan diadakan festival silat yang kerap dikenal sebagai ‘Festival Kampung Jampang’ serta menjadi ajang silaturahmi sesama pendekar silat, latihan bersama, mempertunjukkan kemampuan gerakan silat dengan berbagai jurus di pinggir jalan raya Parung yang juga sekaligus menghibur masyarakat yang melintas di kawasan tersebut.

Adegan silat dari dasar hingga tingkat tinggi dapat ditemukan di kampung tersebut, semangat terlihat dari sejumlah anak dalam melakukan gerakan silat dari berbagai aliran. Di Kampung Jampang sendiri terdapat 20 perkumpulan perguruan dari berbagai aliran seperti Perguruan Beksi, Cimande sampai Perguruan Perisai Diri.

Sejumlah anak menampilkan keahliannya pada "Festival Silat Jampang" di Kampung Jampang, Parung, Bogor, Jawa Barat.

Puluhan pendekar mendeklarasikan "Festival Kampung Jampang" di Parung, Bogor, Jawa Barat.

Kampung Jampang sekilas tidak tampak berbeda dengan kebanyakan desa di Kabupaten Bogor, wisatawan setiap minggu dapat melihat puluhan anak-anak dan remaja memakai baju silat. Nama Kampung Jampang tidak lepas dari kisah Si Jampang, jago silat yang melawan penjajahan Belanda. Sejarahnya seluruh wilayah Sukabumi sampai Parung, Bogor pada Masa Hindia Belanda disebut Jampang, kerena menjadi wilayah kekuasaan si Jampang, sekarang daerah itu sudah terbagi-bagi secara administratif, tapi kampung ini tetap lestari bernama Kampung Jampang.

Untuk menarik para wisatawan untuk mengunjungi kampung silat itu, oleh pemerintah setempat diadakan program yang menarik seperti pertunjukan silat tradisional, pelajaran silat bahkan ada juga outbond silat dan yang paling terkenal adalah Karnaval Silat Jampang.

Diharapkan dengan adanya kampung khusus bagi para pendekar silat, Kampung Jampang bisa menjadi derah pusat pelestarian seni beladiri tradisional silat sekaligus menjadi daya tarik wisata sehingga silat bisa terkenal seperti seni-seni beladiri lainnya.

Sejumlah anak berlatih silat di Kampung Jampang, Parung, Bogor, Jawa Barat.

Sejumlah anak berlatih silat di Kampung Jampang, Parung, Bogor, Jawa Barat.

Sejumlah pendekar menampilkan keahliannya pada "Festival Silat Jampang" di Kampung Jampang, Parung, Bogor, Jawa Barat.

Sejumlah pendekar melewati rintangan pada "Festival Silat Jampang" di Kampung Jampang, Parung, Bogor, Jawa Barat.

Sejumlah pendekar silat berjalan seusai latihan di Kampung Jampang, Parung, Bogor, Jawa Barat.

Sejumlah anak berlatih silat di Kampung Jampang, Parung, Bogor, Jawa Barat.

Seorang pendekar menampilkan keahliannya pada "Festival Silat Jampang" di Kampung Jampang, Parung, Bogor, Jawa Barat.

Sejumlah pendekar menampilkan keahliannya pada "Festival Silat Jampang" di Kampung Jampang, Parung, Bogor, Jawa Barat.

Sejumlah pendekar memutari jalan pada "Festival Silat Jampang" di Kampung Jampang, Parung, Bogor, Jawa Barat.

Sejumlah anak melintasi halang rintang di Kampung Jampang, Parung, Bogor, Jawa Barat.

Foto dan Teks: Yulius Satria Wijaya

Lisensi

Pilih lisensi yang sesuai kebutuhan
Rp 3.000.000
Reguler
Editorial dan Online, 1024 px, 1 domain
Rp 7.500.000
Pameran dan Penerbitan
Pameran foto, Penerbitan dan Penggunaan Pribadi