JUMLAH PELANGGAR ETLE DI SURABAYA

  • 19 Februari 2020 18:30
JUMLAH PELANGGAR ETLE DI SURABAYA
Pengendara kendaraan bermotor berhenti di dalam kotak kuning (yellow box junction) saat menunggu lampu merah di perempatan Jalan Darmo-Jalan Pandegiling, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (19/2/2020). Sejak diberlakukannya sistem 'Electronic Traffic Law Enforcement' (ETLE) atau 'e-tilang' mulai Kamis (16/1/2020) di Kota Surabaya, Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jawa Timur mencatat ada sebanyak 6.035 pelanggar lalu lintas yang terekam dengan rincian diantaranya menerobos lampu lalu lintas sebanyak 3.285 pelanggar, marka dan rambu sebanyak 1.712 pelanggar, batas kecepatan sebanyak 268 pelanggar, tidak menggunakan helm sebanyak 202 pelanggar, menggunakan telepon selular sebanyak 96 pelanggar dan tidak menggunakan sabuk keselamatan sebanyak 472 pelanggar. ANTARA FOTO/Didik Suhartono/wsj.
Foto relacionada
Tags:
Información de la imagen
Tamaño de la imagen
4000x2667
Tamaño del archivo
2.27 MB
Creada
19/02/2020 18:30 WIB
Fotógrafo
Didik Suhartono
Editor
Widodo S Jusuf