KERJASAMA INVESTASI INFRASTRUKTUR

  • 17 Oktober 2017 18:40
KERJASAMA INVESTASI INFRASTRUKTUR
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro (kiri) bertemu dengan President/CEO Manulife Global Roy Gori (kanan) untuk membicarakan kerja sama investasi infrastruktur di Indonesia melalui skema Pembiayaan Investasi Non-Anggaran Pemerintah (PINA) dan Public Private Partnership (PPP) di Toronto, Kanada, Senin (16/10). Manulife telah beroperasi di Indonesia sejak 1985, merupakan perusahaan asuransi jiwa yang memiliki pengalaman investasi pada sektor infrastruktur di berbagai negara. Selain Manulife, Menteri Bambang menemui beberapa dana pensiun besar di Kanada dan merupakan bagian dari promosi investasi infrastruktur global yang digalakkan Bappenas, dimana PINA akhir tahun ini ditargetkan pembiayaan ekuitas mencapai 1,5 miliar Dolar AS dan 5 transaksi dengan nilai proyek 15-20 miliar Dolar AS. ANTARA FOTO/ADV/ama/17.
Tags:
Información de la imagen
Tamaño de la imagen
1032x774
Tamaño del archivo
104.91 KB
Creada
17/10/2017 18:40 WIB
Fotógrafo
Hidayat
Editor