Menteri Lingkungan Hidup tinjau Danau Lido Bogor
Menteri Lingkungan Hidup dan Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq (kanan) bersama Plt Sekjen Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus Rizal Edwin Manansang (kedua kanan) berdialog dengan warga, tokoh masyarakat dan unsur Muspida Kabupaten Bogor di sela-sela peninjauan Danau Lido di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (1/2/2025). Hanif Faisol Nurofiq mengatakan bahwa keberadaan Danau Lido Bogor sangat penting untuk ketersediaan cadangan air tanah dan pencegahan terjadinya banjir di wilayah hilir. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah/agr
Foto Terkait