RSUD TULUNGAGUNG RAIH RUMAH SAKIT TERBAIK SEDUNIA

  • 12 November 2019 07:40
RSUD TULUNGAGUNG RAIH RUMAH SAKIT TERBAIK SEDUNIA
Direktur RSUD Iskak Tulungagung dr Supriyanto Dharmoredjo memberikan keterangan pers terkait prestasinya RSUD Tulungagung meraih Rumah Sakit Terbaik Sedunia dari International Hospital Federation (IHF) Congress and Award 43th di Muscat Oman setibanya di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin (11/11/2019) malam. Dalam ajang tersebut Indonesia yang diwakili dr Supriyanto Dharmoredjo berhasil mengalahkan peserta dari 59 negara dengan memaparkan konsep aplikasi Publik Safety Centre (PSC) dengan melakukan sistem jemput bola pasien yang dipadukan dengan management Rumah Sakit Low Cost High Quality dimana masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan yang cepat dan terbaik dengan berbiaya rendah dari seluruh rumah sakit dan puskesmas di Tulungagung yang telah terintegrasi satu sama lain untuk melayani keadaan darurat seluruh masyarakat. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/hp.
Foto Terkait
Tags:
Informasi Foto
Ukuran Foto
1540x1080
Ukuran Berkas
399.79 KB
Disiarkan
12/11/2019 07:40 WIB
Fotografer
Muhammad Iqbal
Editor
Hermanus Prihatna